Bondowoso, detik1.co.id // Pj Bupati Bondowoso, Bambang Soekwanto resmi melantik Haeriah Yuliati sebagai Pj. Sekretaris Daerah Kabupaten Bondowoso, pada Jumat 03 November 2023.
Haeriah Yuliati merupakan perempuan pertama yang menjabat sebagai Sekertaris Daerah Kabupaten Bondowoso (Sekda).
Adapun pelantikan Haeriah Yuliati sebagai Pejabat Sekertaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bondowoso ini untuk mengisi kekosongan kursi Sekretaris Daerah yang sebelumnya di tunjuk sebagai penjabat Bupati Bondowoso.
Pj.Bupati Bondowoso, Bambang Soekwanto mengatakan, bahwa penetapan pejabat Sekretaris Daerah telah melewati kajian track record, dan juga merujuk pada banyak faktor. berapa diantaranya adalah memiliki pangkat pembina utama muda golongan IV/c; yakni berusia satu tahun sebelum batas usia pensiun dan memiliki penilaian prestasi kerja bernilai baik dalam dua tahun terakhir.
“Pemilihan Haeriah Yuliati untuk mengemban tugas sebagai Pj Sekda tak semata karena unsur kedekatan, melainkan karena kapabilitas yang bersangkutan dan profesionalisme yang di miliki Haeriah Yulianti,” Jelas Bambang Soekwanto.
Lebih lanjut Bambang berpesan kepada seluruh pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) agar secara periodik memberikan pembinaan dan pengawasan terhadap jajarannya.
“Kita harus peduli dengan bawahan kita, suksesnya Pemkab Bondowoso bukan karena pimpinannya, namun karena kinerja baik dari jajaran staf di bawahnya,” tegasnya.
Sementara itu ketua DPRD Bondowoso H.Dhafir mengatakan Pentingnya ke depan bagaimana mempercepat pembangunan di Bondowoso terlebih keluhan masyarakat mengenai jalan.
“Saya harap ke depannya pembangunan jalan di Bondowoso cepat diatasi, biar tidak ada lagi keluhan dari masyarakat,” tutupnya.