Calon Kades No.5 Batu Bintang Pamekasan Tewas di Bunuh di Depan Istri Dan Anaknya.

Pamekasan, detik1.com – Miarto, Calon Kades Batu Bintang Pamekasan Madura No.5, tewas dibunuh di depan Istri dan anaknya saat dalam perjalan pulang dari rumah mertuanya.

Korban dibunuh pelaku tak dikenal saat pulang dari rumah mertuanya di kecamatan Waru menaiki sepeda motor bersama istri yang sedang menggendong anaknya di jalan Ponjanan Barat Batu Marmer desa Batu Bintang Pamekasan.

Saat kejadian, sepeda motor korban tiba – tiba dipepet sebuah mobil Pick Up, saat berhenti itulah pelaku keluar dari mobil Pick Up lalu membunuh korban dihadapan istrinya.

Dalam keadaan bersimbah darah, istri korban sambil menangis histeris memangku jasad suaminya sambil menggendong anaknya yang masih kecil.
Akibat luka robek pada perut di bagian kiri dan leher nyaria putus, korbanpun tewas di tempat kejadian.

Kabag Humas Polres Pamekasan AKP. Nining Diyah mengatakan,” Memang benar telah terjadi pembunuhan terhadap Miarto, Cakades Batu Bintang Nomor urut 5. Kini Polisi sedang melakukan penyelidikan untuk mengetahui motif pembunuhan ini dan siapa pelakunya”, ujarnya.

Kasus pembunuhan Cakades Batu Bintang kini sedang melalukan penyelidikan untuk mengetahui siapa pelakunya.

(Budi/Red)

error: