Bondowoso, detik1.com – Bantuan BLT DD yang di cair kan hari ini oleh Pemkab Bondowoso . untuk Desa Botolinggo tahapan 12+3, total untuk penerima tahap 12 dan 3 sebesar Rp.900.000 Ribu.
Alhamdulillah acara berlangsung dengan aman dan lancar. Kantor Desa Botolinggo yang bertempat di Dusun Krajan Sundang, Desa Botolinggo, Kecamatan Botolinggo, Bondowoso, Jawa Timur, di penuhi oleh penerima BLT DD dari 1 Desa yang ada di Botolinggo untuk jumlah penerima saat ini adalah 154 orang Keluarga Penerima Manfaat
Dalam acara penyaluran bantuan tersebut di kawal langsung oleh bapak Kades Abdus Salam dan Babinsa serta Bhabinkamtibmas Desa Botolinggo.
untuk pembukaan acara ya itu foto simbolis Kepala Desa kepada warga atau penerima.
Saat di konfirmasi awak media DetikOne, Selasa (26/04/2022) Abdus Salam selaku Kepala Desa Botolinggo mengatakan, saya berharap kepada warga saya untuk kompak dan tetap mengikuti Prokes. karena ini masih masa masa pandemi.

“Jadi dalam penyaluran bantuan ini ayo tetap pakek masker dan jaga jarak, dan saya juga menyampaikan kepada warga dalam pengambilan bantuan ini saya tekankan untuk tidak di wakil kan. biar dana tersebut bisa langsung ke tangan penerima,” pungkasnya.
Hadir juga di aula Kantor Desa bapak Sekretaris Kecamatan Botolinggo. yang mana beliau juga ikut mengawal penyaluran bantuan BLT DD tersebut..
“Saya berharap kepada warga, agar dana bantuan di gunukan se baik-baik nya. apa lagi sekarang ini hampir lebaran. saya bersyukur karena bantuan ini bisa terlealisasi sebelum lebaran, jadi warga kami bernafas lega karena bantuan ini sangat membantu meringankan perekonomian warga saya,” tutur Kades Botolinggo
(Fathorrosi)