Pemerintah Kabupaten Bondowoso Laksanakan Upacara Peringatan Hari Kebangkitan Nasional Ke 144.

Bondowoso, detik1.com – Upacara Peringatan Hari Kebangkitan Nasional ke 144 Kabupaten Bondowoso di halaman kantor Pemkab. Bondowoso. Jum’at (19/05/2022).

Hari Kebangkitan Nasional 2022 diperingati pada tanggal 20 Mei. Tahun ini menandai peringatan Hari Kebangkitan Nasional ke-114.

Dalam upacara tersebut Bupati Bondowoso kyai Hj Salwa Arifin membacakan momentum Hari Kebangkitan Nasional sebagai tonggak Indonesia bangkit usai pandemi Covid-19.

“Kita dapat merasakan bahwa situasi saat ini sudah jauh membaik dibandingkan pada saat awal dunia diserang ganasnya Covid-19 hingga ditetapkan sebagai pandemi global,” paparnya.

Kebangkitan dari pandemi ini merupakan hasil usaha dari berbagai pihak yang semakin sigap dalam menangani setiap kasus Covid-19 dan kesadaran masyarakat yang terus meningkat untuk saling menjaga dengan menerapkan protokol kesehatan ketat.

Tujuan peringatan 114 Tahun Kebangkitan Nasional Tahun 2022 adalah untuk terus memelihara, menumbuhkan dan menguatkan semangat gotong-royong kita sebagai landasan dasar dalam melaksanakan pembangunan, untuk mempercepat pulihnya bangsa kita dari pandemi Covid- 19 dalam “Ayo Bangkit Bersama”. Pungkas Bupati Bondowoso.

(Sukri)