Bondowoso, detik1.com – Kapolres Bondowoso AKBP Wimboko melakukan tour venue cabang olahraga pekan olahraga provinsi (Porprov) 2022, pada Senin (27/06/2022).
Tour venue tak hanya dilakukan untuk memastikan jalannya pesta olahraga aman. Namun, juga untuk memberikan motivasi secara langsung kepada para atlet yang mengikuti pertandingan.
Menurut Kapolres Wimboko, dirinya mendatangi dua venue Cabor yakni Lapangan tembak Perbakin, dan Gedung EDC tempat dilaksanakannya pertandingan Cabor taekwondo.
“Kita hanya ingin memberikan motivasi, support, kepada semua atlet yang bertanding,” ujarnya.
Ia menerangkan, bahwa pihaknya juga menurunkan sejumlah personil untuk stand by di setiap cabang olahraga yang dipertandingkan di Bondowoso.
Sebagai bagian antisipasi hal-hal yang tak diingankan. Karena, aksi kriminalitas terjadi bukan karena ada niat pelaku. Melainkan karena ada kesempatan.
“Ada personil kita yang kita terjunkan,” ujarnya.
Pada kesempatan itu, dirinya juga turut diminta menyerahkan medali kepada para atlet yang berhasil memenangkan pertandingan cabang olahraga taekwondo kategori Poomsae Individu Putra.
“Selamat bertanding bagi para atlet, junjung sportivitas, dan salam olahraga,” pungkasnya.
Sumber : Humas
Pewarta : Sukri