Sumenep, detik1.co.id // Dalam rangka penanganan arus mudik dan balik lebaran Hari Raya idul fitri Tahun 2025 ( 1446 Hijriah ) Kantor Unit Pelaksana Pelabuhan kelas lll Sapudi melaksanakan apel Gabungan yang diikuti stakeholder setempat, Kecamatan, Koramil, polsek, Puskesmas, Banser dan Organisasi kemasyarakatan.
Apel Gabungan pelaksanaan penyelenggaraan angkutan laut lebaran tahun 2025 ( 1446 Hijriah) dilaksanakan di halaman kantor UPP Sapudi yang dipimpin langsung kepala Kantor Kesyahbandaran Suyatno S.T. M.M. jum’at ( 21/3/2025).
Dalam sambutannya Suyatno membacakan amanah maklumat menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi dalam apel pembukaan posko pusat penyelenggaraan Angkutan lebaran Tahun 2025 (1446 Hijriah) yang dilaksanakan secara serentak pada hari jum’at 21 mei 2025 di seluruh kantor penyelenggara angkutan lebaran dari pusat sampai Daerah.
Menurutnya, peningkatan pergerakan masyarakat saat lebaran adalah sebuah fenomena sosial, budaya dan keagamaan yang selalu terjadi dari tahun ketahun di indonesia. Yang menyebabkan mobilitas masyarakat cenderung meningkat dari biasanya.
Berdasar hasil survei potensi pergerakan masyarakat selama libur lebaran tahun ini diprediksi mencapai 146.48 juta jiwa atau setara 52% dari total penduduk indonesia. Untuk itulah penting sekali dibentuk posko angkutan lebaran untuk memastikan pelaksanaan pengaturan dan pengendalian transportasi selama masa angkutan lebaran Tahun 2024 (1446 Hijriah) dapat berjalan sesuai dengan ketentuan yang ditetapkan.
Selain itu posko dibentuk sebagai tempat memudahkan koordinasi antar instansi terkait dan pihak lain yang terlibat dalam ikut andil melancarkan arus angkutan lebaran yang resmi di buka mulai hari ini jum’at 21 mei 2025 sampai 11 April 2025 selama 22 Hari.
Sehingga dengan harapan lewat kordinasi dan sinergi yang erat, maka penyelenggaraan angkutan selama masa lebaran akan terlaksana dengan tertib, lancar, aman dan selamat. Begitu pula dengan dukungan aparat dan petugas yang ada di posko ataupun dilapangan senantiasa selalu siap dengan langkah langkah antisipatif terhadap segala potensi kemungkinan dinamika transportasi yang terjadi dilapangan sehingga terwujud penyelengaraan angkutan lebaran yang sesuai dengan harapan kita bersama ” MUDIK TENANG MENYENANGKAN”.
DI akhir Sambutannya Suyatno selaku kepala UPP kelas lll Sapudi dengan suara lantang menyatakan bahwa Posko Koordinasi penyelenggaraan Angkutan laut lebaran tahun 2025 ( 1446 Hijriah) yang bertempat di halaman Samping Kantor UPP Sapudi dinyatakan Resmi dibuka, mulai hari ini jum’at 21 mei 2025 sampai 11 April 2025.
Hadir dalam apel pembukaan posko lebaran tahun ini, camat Gayam Robi Firmansyah wijaya, Danramil sapudi Kapten Kav. Suparman bersama anggota, Kapolsek Sapudi AKP Agus Sugito bersama anggota, Kepala puskesmas Gayam H. Encong Haryono, Anggota Banser dan Organisasi kemasyarakatan.