Sumenep, detik1.co.id // Sebanyak kurang lebih 25 siswa dan siswi SMPN 2 Raas Sumenep, Madura, Jawa Timur, menjelajahi pantai laut Desa Ketupat, Kecamatan Raas, pada Selasa sore, 20 Pebruari 2024, dari jam 13.30 hingga 15.30 WIB.
Perjalanan ini dipimpin oleh salah satu guru senior, Sanhaji Spd, yang telah mengabdi di SMPN 2 Raas selama 21 tahun sejak tahun 2003.
Menurut Hosaila, salah satu anggota perjalanan saat di konfirmasi awak media menyampaikan bahwa tujuan dari eksplorasi ini adalah untuk mengetahui kondisi sebenarnya pantai Ketupat yang dikenal sebagai destinasi wisata karambak ikan laut.
“Kami berharap dapat menjaga dan melestarikan ekosistem laut serta memberikan edukasi kepada para nelayan setempat agar lebih arif dan bijak dalam memanfaatkan laut Raas dan ekosistemnya,” ujar Hosaila
Sementara itu, Sanhaji.Spd salah satu guru SMPN 2 Raas saat di konfirmasi awak media menyatakan bahwa dirinya ikut mengawal perjalanan siswa atas permintaan mereka sendiri, sebagai bagian dari program mereka untuk memahami kondisi laut Raas dan ekosistemnya.
“Saya mendukung inisiatif positif siswa di luar jam sekolah adalah hal yang penting untuk pengetahuan mereka yang lebih luas,” pungkasnya.