AKBP Andi Sinjaya: Polres Situbondo Rutin Kontrol Kesehatan Tahanan, Pastikan Sehat Jasmani dan Rohani

Situbondo, detik1.com – Keamanan dan Kesehatan para Tahanan menjadi salah satu prioritas AKBP Dr. Andi Sinjaya, S.H.,S.I.K.,M.H.. sejak awal menjabat sebagai Kapolres Situbondo. Bahkan semua kebutuhan tahanan baik jasmani maupun rohani selalu diperhatikan.

Menindak lanjuti keluhan salah satu tahanan, Sabtu (16/04/2022) Tim Dokkes dipimpin Kasi Dokkes Bripka Heni Pujiastuti melakukan pemeriksaan kesehatan rutin bagi seluruh tahanan yang ada di rutan Mapolres Situbondo.

Pemeriksaan kesehatan ini dilakukan terhadap 34 orang tahanan yang terdiri dari laki-laki dan perempuan. Hasilnya ada satu tahanan menderita Gastritis dan Hipertensi, kemudian diberikan terapi obat-obatan.

Kapolres Situbondo AKBP Dr. Andi Sinjaya, S.H.,S.I.K.,M.H. menegaskan kesehatan maupun kebutuhan para tahanan harus dikontrol setiap saat, yang bertugas adalah Sattahti untuk kebutuhan tahanan dan Dokkes pelayanan kesehatan tahanan.

Pemeriksaan kesehatan meliputi tensi darah dan pemeriksaan umum. Tahanan ditanya keluhan-keluhannya oleh petugas kesehatan, apabila ada yang sakit untuk kemudian ditindaklanjuti dengan pemberian obat dan terapi.

“Selama berada di Polres Situbondo, Tahanan adalah tanggung jawab Kami. Untuk itu Setiap hari Kami control kondisi fisik, kesehatan, kebutuhan makan minum serta pembinaan rohani dan mental rutin dilaksanakan. Ini dilakukan untuk memastikan kondisi tahanan sehat jasmani dan rohaninya,,” jelas AKBP Dr. Andi Sinjaya, S.H.,S.I.K.,M.H.

(Humas/Fril)

error: