Situbondo, detik1.co.id // Anggota DPR RI Komisi VI Fraksi PKB, HM Nasim Khan, menyatakan kegeramannya terhadap distributor pupuk yang diduga melakukan praktik curang sehingga merugikan para petani di Kabupaten Situbondo. Praktik nakal ini dianggap semakin memperburuk kondisi petani yang sudah berjuang di tengah berbagai tantangan dalam dunia pertanian.
Nasim Khan mengatakan bahwa dugaan penyimpangan ini perlu ditindaklanjuti dengan serius oleh pihak berwenang. Menurutnya, keberadaan distributor nakal tidak hanya merugikan petani secara ekonomi, tetapi juga mengganggu stabilitas distribusi pupuk bersubsidi yang menjadi hak petani.
“Saya sangat kecewa dengan adanya laporan tentang distributor pupuk nakal ini. Petani adalah ujung tombak ketahanan pangan kita, dan tindakan seperti ini tidak boleh dibiarkan. Pemerintah harus segera turun tangan untuk menindak tegas para pelaku,” tegas Nasim Khan saat dikonfirmasi awak media DetikOne, Rabu (15/1/2025).
Menurut Nasim, distribusi pupuk bersubsidi seharusnya dilakukan secara transparan dan sesuai dengan aturan yang berlaku. Jika praktik kecurangan ini terus dibiarkan, dikhawatirkan dapat berdampak buruk pada produktivitas hasil pertanian di Situbondo.
Selain itu, politisi asal Desa Asembagus Situbondo ini juga mendorong agar petani yang merasa dirugikan untuk melaporkan kasus ini kepada pihak berwenang. “Kami di DPR RI siap memfasilitasi aspirasi petani agar kasus ini mendapat perhatian serius. Jangan sampai mereka terus menjadi korban,” tambahnya.
Kasus ini sedang menjadi perhatian masyarakat, terutama para petani di Situbondo. Mereka berharap agar pemerintah dan pihak terkait dapat segera mengambil langkah konkret untuk menyelesaikan masalah ini dan memastikan distribusi pupuk berjalan dengan baik.