Babinsa Desa Pancor Serka Suwadi: Tiada Lelah Mengawal Pembangunan di Desanya.

Doc.Photo Serka Suwandi

Sumenep, detik1.com – Nama Serka Suwadi Anggota Koramil 0827/20 Sapudi yang ditugaskan sebagai Babinsa Desa Pancor Kecamatan Gayam Sumenep, Namanya sangat melekat ditengah Masyarakat dari anak anak sampai orang Dewasa. Sikapnya yang ramah penuh canda gurau dan senang bergaul membuat dirinya akrab hidup ditengah masyarakat.

Atas sikapnya yang senang bermasyarakat, Serka Suwadi banyak di apresiasi para tokoh Masyarakat, sala satunya dari ketua Asosiasi Wartawan dan LSM Sapudi ( AWALS) Akhmadi, selaku ketua AWALS sering kali memuji kepribadian Serka Suwadi.

” Yang saya kagumi kepada beliau cara bergaul ditengah masyarakat, sifatnya yang penuh asih keramah tamahan dan senang bergurau jadi disenangi masyarakat, dari anak kecil sampai orang Dewasa” ungkap Akhmadi. Jum’at (06/01/2023).

Lebih lanjut Akhmadi memaparkan, sebagai orang media pihaknya sering bertemu Serka Suwadi dilapangan bukan hanya di Desa tempat Dia bertugas, tapi diluar Desanya juga.

” Selain gemar bersilaturahmi kepada masyarakat beliau juga sering membantu dan ikut kerja bakti Masyarakat. Apalagi pembangunan infra struktur di Desa”

Dijumpai awak media, saat pelaksanaan pembangunan Jalan di Desa Pancor dusun Rokkorok menuju Desa Perambanan yang di laksanakan CV. Rembulan. Serka Suwadi berbaur dengan pekerja dan mengatur para pengendara sepeda motor yang sedang melintas.

Kepada awak media Serka Suwadi memaparkan, bahwa dirinya senang membantu disetiap kegiatan yang banyak bermanfa’at kepada masyarakat.

” Apalagi sampai ada kegiatan kerja bakti yang langsung diberitahukan warga, insyah Allah kami bersama Anggota Koramil siap membantu” tegas suwadi.

” Seperti pembangunan jalan ini, Mas Ivan selaku pelaksana dari Proyek ini, sudah jauh hari sebelum menggelar pekerjaan sudah menghubungi kami untuk membantu dilapangan” jelasnya.

Kedepannya Serka Suwadi senantiasa berharap semoga ditengah dirinya melaksanakan Tugas sebagai seorang TNI menjadi kebanggaan Masyarakat dimana Dia bertugas dan menjadi manusia yang penuh manfaat kepada sesama.

(Akhmadi)

error: