Situbondo. detik1.co.id // Bupati Situbondo Karna Suswandi menghadiri pelaksanaan apel sekaligus bertindak sebagai Inspektur Apel di halaman Mapolres Situbondo, Polda Jatim, Apel gelar pasukan dalam rangka pelaksanaan pengecekan akhir Operasi Ketupat Semeru 2023. Senin (17/04/2023).
Sebagaimana pesan Bapak Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo yang dibacakan oleh Pimpinan Apel Bupati Situbondo, Des.H. Karna Suswandi menjelaskan, bahwa Polri bersama stakeholder terkait berkomitmen untuk mengoptimalkan pengamanan melalui Operasi Terpusat dengan sandi “Ketupat 2023” selama 14 hari sejak 18 April sampai dengan 1 Mei 2023.
Dalam Sambutannya, Bupati Situbondo yang akrab di sapa Bung Karna ini mengatakan, selain bentuk kepedulian Polri pada masyarakat, Kegiatan ini juga merupakan wujud nyata Sinergitas Polri dengan stakeholder terkait dalam rangka mengamankan mudik dan perayaan hari Raya Idul Fitri 1444 H.
“Kegiatan apel gelar pasukan diikuti oleh personel TNI/Polri, Satpol PP, Dishub, BPBD, Dinas Kesehatan, Pramuka dan dinas terkait lainnya,” jelas Bung Karna.
Sebagaimana mana yang di sampaikan Kemenhub RI, bahwa di tahun 2023 memperkirakan akan terjadi peningkatan siginifikan.
“Potensi pergerakan masyarakat tersebut di perkirakan akan mengalami peningkatan 44,8 ℅ , dengan rincian, dari 85,5 juta orang pada tahun 2022, menjadi 123,8 juta orang pada tahun 2023,” tuturnya.
Berkaitan dengan hal tersebut Presiden Joko Widodo menekankan bahwa, “ Hati-hati, tahun ini ada lompatan besar masyarakat yang mudik. Dari 86 juta ke 123 juta dari survei. Artinya ada kenaikan kurang lebih 45 persen. Ini harus dihitung dan dikalkulasi dengan baik. Oleh sebab itu, Polri bersama stakeholder terkait berkomitmen untuk melaksanakan pengamanan secara lebih optimal, melalui Operasi Terpusat dengan sandi “ Ketupat 2023 ” selama 14 hari terhitung sejak 18 April hingga . 1 Mei 2023.
“Operasi diawali dengan pelaksanaan Kegiatan Rutin Yang Di Tingkatkan ( KRYD) ) tanggal 10 hingga 16 April 2023 dan akan dilanjutkan pasca operasi tanggal 2 sampai tanggal. 9 Mei 2023 “, urainya.
Lebih lanjut Bung Karna menjelaskan, Operasi Ketupat 2023 melibatkan 148.261 personel gabungan yang terdiri dari TNI-Polri, Kementerian terkait, BNPB, BMKG, Basarnas, Pertamina, Jasa Raharja, Jasa Marga, Satpol PP, Dinas Perhubungan, Dinas Kesehatan, Pramuka dan Mitra Kamtibmas lainnya.
Turut hadir kegiatan tersebut, Kapolres Situbondo, AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto , SH.SIK.MH, Dandim 0823 ,Letkol Inf Bayu Anjas Asmoro, Sekda Situbondo, Wawan Setiawan, serta dinas terkait lainnya.Apel gelar pasukan di akhiri pengecekan pasukan oleh Bupati, Kapolres serta Dandim 0823 Situbondo.
(Aditya)