Berita  

Dirgahayu KPLP Ke 49 – PPLP Ke 34, UPP Syahbandar Sapudi, Santuni Anak Yatim Dan Dhuafa

Sumenep, detik1.com – Dalam Rangka memperingati Dirgahayu KPLP yang ke 49 dan PPLP yang ke 34. Unit Pelaksana Pelabuhan ( UPP ) kelas III Sapudi Merayakannya dengan peringatan Isro’ mi’raj dan Santunan Anak Yatim piatu dan kaum Dhu’afa. Selasa ( 01/03/2022).

Dalam acara yang penuh hikmat itu, karena kehadiran para Anak Yatim, piatu dan Dhu’fa yang melantunkan Sholawat Nabi Muhammad SWA. Membuat Suasana Ruangan Aula Sahbandar penuh kehikmatan dan kekhusukan.

Rudy Susanto S.H., M.H. Dalam Sambutannya Banyak Merasa Bersyukur Kepada Allah SWT, karena Telah diberikan kekuatan lahir dan bathin Dalam menahkodai kantor ke Syahbandaran Sapudi.

Doc Rudy Susanto Memberikan Sambutan

“Sehingga pada kesempatan ini dalam rangka Dirgahayu KPLP dan PPLP yang momennya bersamaan dengan Hari perayaan Isro’ Mi’raj kita Rayakannya bersamaan sekaligus mengadakan santunan bagi 100 anak yatim piatu dan kaum Dhu’afa,” papar Rudy Susanto kepada awak media Detik One.Com

“Tentunya yang lebih penting keselamatan para Masyarakat yang menggunakan jasa penyebrangan laut, mengingat keselamatan faktor di laut tidak sama dengan daratan” harapnya.

Lebih lanjut Rudy Susanto memaparkan dalam Rangka hari dirgahayu KPLP yang ke 49 dan PPLP ke 34, menjadi momen penting Bagi Seluruh Karyawan kesahbandaran.

Doc. Rudy Susanto Bersama Anak Yatim Piatu

“Dari peringatan Dirgahayu ini kita bisa memetik hikmah, tentang arti pengabdian.yaitu Pengabdian bagi kita sekalian dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab kepada Negara dalam hal Kelancaran dan kesalamatan pelayaran,” pungkasnya

“Semoga dengan perayaan hari ini, lewat barokah isro’mi’raj dan Do’a para anak yatim dan Dhu’afa, Kantor Sahbandar Sapudi semakin jaya dan dipercaya masyarakat dan karyawan menjadi tauladan yang baik dalam disiplin menjalankan tugas dan tanggung jawabnya,”tutupnya

Hadir dalam kegiatan peringatan Dirgahayu KPLP yang ke 49 dan PPLP ke 34, KH. Akh. Ali Murtadho, yang ikut memberi tausiyah tentang keselamatan pelayaran seraya ditutup oleh Beliau dengan Do’a bersama.

(Akhmadi)

error: