LHGN Desak Polres Sumenep Segera Tangkap Dalang Pembunuhan Hamsan

LHGN Desak Polres Sumenep Segera Tangkap Dalang Pembunuhan Hamsan

Doc.Foto Pulau Kangean

Sumenep, detik1.co.id // Ketua Lembaga Hukum Gagas Nusantara (LHGN), Hasyim Khafani,mendesak Polres Sumenep untuk segera bertindak cepat dalam  dan mengungkap menangkap dalang di balik pembunuhan Hamsan. Ia menilai kepolisian terkesan lamban dalam menangani kasus tersebut.

“Kami berharap Polres Sumenep segera mengambil langkah tegas dan cepat dalam mengungkap kasus ini. Jangan sampai pelaku dibiarkan bebas berkeliaran sementara keluarga korban menanti keadilan,” ujar Hasyim. Minggu 02 Februari 2025.

Menurutnya, keterlambatan dalam mengusut kasus ini bisa mengurangi kepercayaan masyarakat terhadap aparat penegak hukum. Oleh karena itu, ia meminta kepolisian untuk lebih serius dan profesional dalam menangani kasus-kasus kejahatan, terutama yang menyangkut nyawa seseorang.

“Kami melihat Polres Sumenep terkesan melempem dalam menangani kasus ini. Seharusnya ada langkah konkret dan transparan agar masyarakat tidak merasa diabaikan,” tegasnya.

Hasyim menambahkan, LHGN siap mengawal kasus ini hingga tuntas dan meminta masyarakat kangean untuk turut serta mengawasi proses penegakan hukum agar berjalan dengan adil dan transparan, Karna otak kasus pembunuhan Hamsan diduga masih orang penting didesanya,

Hasyim menduga bahwa orang yang di amankan pihak kepolisian itu bukan pelaku utama.” Maka harapan saya agar pihak kepolisian segera tangkap dalang pembunuh Hamsan semoga saja pihak penegak hukum sudah mempunyai saksi dan bukti yang mengarah kedalang pembunuhan bapak Hamsan,” tutupnya.

Hingga berita terbit belum ada keterangan resmu dari Polres Sumenep.

error: