Situbondo, detik1.com – Pengurus Komisariat Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia Universitas Abdurrachman Saleh Situbondo gelar acara pelantikan Akbar untuk beberapa pengurus Rayon dengan tema ” Gerakan Kolaboratif Menuju PMII UNARS yang Harmonis,” Sabtu (24-09-2022).
Acara tersebut dilaksanakan di Aula Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Situbondo (PC NU), dengan jumlah Ratusan kader dan beberapa Alumni yang hadir.
Adapun beberapa rayon yang dilantik sebagaimana yang disampaikan oleh ketua panitia saat sambutan (Sahabat Ruddin) terdiri dari ; 1. Rayon Moh Hatta, 2. Rayon Konstitusi, 3. Rayon Eksakta, 4. Rayon Mahbub Junaidi.
Acara tersebut berjalan dengan lancar, dan menjadi harapan besar bagi Ketua Komisariat (Sahabat Aini) dengan terselenggaranya acara pelantikan Akbar dapat membangun harmonisasi dan solidaritas antar sesama kader dalam Organisasi Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia Universitas Abdurrachman Saleh Situbondo (PMII UNARS).
(Red)