Sumenep, detik1.com – Kebahagiaan menyelimuti keluarga besar Polsek Kangayan, Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, setelah Anggotanya Aipda Niko Sutikno S.H. yang menjabat Kanit Intel Polsek Kangayan dalam Sehari mendapat 2 piagam penghargaan.jum’at (04/03/2022).
Piagam penghargaan yang pertama dari Pemerintah desa Torjek yang langsung diserahkan kepala Desa Torjek Mukenap Spd, Yang bertempat di Balai Desa Torjek di saksikan seluruh aparatur Desa setempat, sebagai penghargaan atas kinerja Aipda Niko Sutikno selama menjabat Kanit Intel Polsek Kangayan dan Bhabinkamtibmas Desa Torjek dalam loyalitasnya melayani, mengayomi dan melindungi serta mampu memberi tauladan yang baik bagi Masyarakat.
Piagam Penghargaan yang kedua pada hari yang sama juga diterima Aipda Niko Sutikno dari Pondok Pesantren ( PONPES) Raudlatul Amin dusun Payanasem Desa Kangayan Kecamatan Kangayan Sumenep.
Penghargaan diberikan langsung oleh pengasuh Ponpes Raudlatul Amin KH. Moh. Husain Jamad S.pdi. yang bertempat di Kediaman Pengasuh.
Sukur Alhamdulillah disampaikan Ust. Berlyn Musthofa atas penghargaan yang diberikan kepada Aipda Niko Sutikno yang telah Mampu mengemban dan menjalankan tugas tanggung jawabnya dengan baik.

“Penghargaan luar biasa dan merupakan Tandah Jasa yang sangat berharga telah diberikan Bapak KH. Moh. Husain kepada Saudara kita Aipda Niko Sutikno, atas keberhasilannya menjadi pengayom Masyarakat dan dipertegas dengan sikap dan langkah pendekatan dengan Ponpes yang harmonis penuh cinta damai,” papar Ustad Berlyn.
“Semoga kedepannya Saudara kita Aipda Niko Sutikno senantiasa diberi kesuksesan Oleh Allah SWT dalam menjalankan Tugas dimanapun Beliau bertugas,” harapnya.
Sementara Niko Sutikno saat di konfirmasi lewat via Whastappnya kepada awak media Detik One.Com. memaparkan, Bahwa pihaknya Sangat Bangga dan Senang hati menerima 2 penghargaan tersebut.

“Saya juga Ucapkan terima kasih kepada Beliau yang telah menganugerahkan piagam penghargaan kepada saya selama bertugas di Polsek Kangayan,’ tuturnya
“Dan Saya mohon Ma’af kepada seluruh Masyarakat Kangayan kalau ada salah dan khilaf selama bertugas di Polsek Kangayan. Karena Saya harus melanjalankan tugas di Polsek Kota Sumenep,” tutupnya
(Akhmadi)