Jember, detik1.com – Jumat 15/4/2022 sekitar pukul 04.00 WIB dini hari rupanya menjadi hari naas buat Saiful Arifin laki-laki (49) tahun, dengan alamat Dusun Glagasan Rt 01 Rt 10 Desa Petung, Kecamatan Bangsalsari, Kabupaten Jember, Jawa Timur.
Saiful Arifin yang mengendarai sepeda motor Yamaha Jupiter Nopol DK 7801 DV mengalami kaki robek, kaki patah dan luka di kepala. Korban sempat di evakuasi ke Puskesmas Bangsalsari.namun nyawanya tidak dapat terselamatkan korban, menghembuskan nafas terahirnya di puskesmas Bangsalsari Jember. Inna lillahi Wa Inna Ilaihi Rajiun.
Sebagaimana yang di sampaikan Kapolsek Kecamatan Bangsalsari, Kabupaten Jember, AKP Ali Setihono, S.H., kepada awak media DetikOne saat di konfirmasi via whastapp mengatakan, bahwa benar telah terjadi laka lantas kemarin jumat (15/04/2022) sekitar pukul 04.00 WIB dini hari tepatnya di Dusun Kolpokowok, Desa Langkap, Kecamatan Bangsalsari, Kabupaten Jember di jalan raya Desa Langkap Jurusan Jember-Lumajang.

“Terkait dengan laka tersebut menurut Kapolsek, pada saat dapat informasi terjadinya laka lantas tersebut pihaknya beserta 3 anggotanya, Aiptu Erwin, Bripka Dodik dan pengatur 1 Supandi langsung ke TKP dan melakukan riksa TKP, membuat gambar/sket tkp, mencari dan mencatat para saksi serta langsung melaporkannya ke kasatlantas Polres Jember AKP Enggarani laufria.S.I.K. MSi,” tuturnya kepada awak media DetikOne
Sementara itu Kasatlantas Polres Jember AKP. Enggarani Laufria.S.I.K. MSi saat di konfirmasi ke ruang kerjanya Satlantas Polres Jember tidak dapat di temui oleh awak media DetikOne, informasi terakhir dari Kanit Laka Lantas di ruang kerjanya unit gakkum Laka Lantas Polres Jember IPDA Kukun Waluwi Hasanudin mengatakan, bahwa Kasatlantas belum ada di ruang kerjanya beliau masih ada giat di luar karena pagi ini ada UNRAS di DPRD Jember, kamipun mendapat piket jaga.
Namun menurut Kanitlaka terkait dengan laka lantas beruntun kemarin Jumat (15/04/2022) sekitar pukul 04.00 WIB itu benar, jenis laka Tabrak depan beruntun

Adapun menurut Kanitlaka kendaraan yang terlibat adalah
1.kendaraan Truk Nopol N 9161 EE yang di kemudikan oleh Romli laki-laki 23 tahun asal Dukuh Sumber ayu rt.02 rw.25 kelurahan pamotan kabupaten Malang.Dimana truk tersebut kontra dengan mobil Pick Up L 300 warna hitam Nopol P 8808 VE yang dikemudikan oleh Ahmad Daelami laki laki 37 tahun asal Rt 03 Rw 01 Padang Kecamatan Singojuruh Kabupaten Banyuwangi. Dan mobil pick up L300 warna putih nopol P.8385.VE.yang di kemudikan oleh Harold augusto mesafrie laki laki 28 tahun, wiraswasta asal
Perum Gunung Anyar tambak RT 05 Rw 08 Kecamatan Gunung Anyar Surabaya. serta sepeda motor yamaha Jupiter Nopol DK 7801 DV. yang di kendarai korban saiful Arifin laki-laki 49 tahun,dagang alamat Dusun Glagasan, Desa Petung, Kecamatan Bangsalsari, Jember, Saiful Arifin korban meninggal dari kecelakaan tabrak depan beruntun ini.
Adapun kronologinya, Kendaraan Truk Nopol N 9161 EE. yang di kemudikan Ramli melaju dari arah barat ke timur.sampai di TKP di duga Ramli sopir truk mengantuk sehingga truk bergerak ke arah kanan dan menabrak beruntun 3 kendaraan sekaligus yaitu, Pick Up L300 Nopol P 8808 VE.yang di kemudikan Ahmad Daelami kemudian menabrak mobil Pick Up Nopol P 8335 VE yang di kemudikan Harold Augusto Mesafrei dan terakhir menabrak sepeda motor Yamaha Jupiter yang dikendarai korban Saiful Arifin sehingga mengalami fatal dengan kaki robek, kaki patah dan kepala luka dan menyebabkan korban meninggal dunia sampai di Puskesmas Bangsalsari Jember,” Pungkas nya pada awak media DetikOne. Sabtu (16/04/2022)
(Sanhaji